Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,
Dengan memanjatkan puji dan syukur ke hadirat Allah SWT, akhirnya blog kami yang merupakan (mungkin) satu-satunya blog yang akan selalu mengabarkan tentang perkembangan dan kemajuan masyarakat yang ada di wilayah Desa Kaliwedi Lor, Kecamatan Kaliwedi, Kabupaten Cirebon, Provinsi Jawa Barat, khususnya warga masyarakat Blok Mejasem.
Blok Mejasem, merupakan salah satu dari 3 (tiga) Blok (Dusun/Kampung) yang berada di wilayah pemerintahan Desa Kaliwedi.
Semula desa kami adalah Desa Kaliwedi. Entah sejak tahun berapa terjadi pemekaran menjadi dua desa, yaitu Desa Kaliwedi Lor dan Desa Kaliwedi Kidul. Wilayah kekuasaan dari kedua desa tersebut sebagai berikut:
Desa Kaliwedi Lor
1. Blok Kaliwedi
2. Blok Karanganyar
3. Blok Mejasem
Desa Kaliwedi Kidul
1. Blok Bulak
2. Blok Playangan (Gerdu)
3. Blok Rengas
4. Blok Pilang
Kabar selanjutnya Kaliwedi menjadi sebuah Kecamatan, dengan wilayahnya meliputi:
1. Desa Guwa Kidul (Kodepos : 45165)
2. Desa Guwa Lor (Kodepos : 45165)
3. Desa Kalideres (Kodepos : 45165)
4. Desa Kaliwedi Kidul (Kodepos : 45165)
5. Desa Kaliwedi Lor (Kodepos : 45165)
6. Desa Prajawinangun Kulon (Kodepos : 45165)
7. Desa Prajawinangun Wetan (Kodepos : 45165)
8. Desa Ujungsemi (Kodepos : 45165)
9. Desa Wargabinangun (Kodepos : 45165)
(Sumber: http://organisasi.org/daftar-nama-kecamatan-kelurahan-desa-kodepos-di-kabupaten-cirebon-jawa-barat-jabar)
Tidak lama lagi Desa Kaliwedi Lor akan menyelenggarakan Pemilihan Kepala Desa, karena kepala desa yang lama, Rusman Jayadi, telah habis masa jabatannya. Untuk itu, kami akan memantau sejauhmana situasi politik menjelang pelaksanaan Pilkades.
Kabar yang sudah kami dengar ada 2 (dua) orang yang akan maju sebagai calon kepala desa. Kedua orang tersebut baru diketahui seorang saja namanya, M. Kaelani. Yang satunya lagi, menurut kabar, suaminya Ecih Sukaesih, S.Pd (kini Sekretaris Desa). Jelasnya, dalam waktu dekat kami akan meluncur ke Desa Kaliwedi Lor untuk mencara berita dari yang bersagkutan. Doakan semoga pelaksanaan Pilkades Kaliwedi Lor ini akan berjalan dengan baik dan yang akan terpilih benar-benar yang menjalankan amanah.
Sampai jumpa!
Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,
Posting Komentar